Selamat Datang di Website SMA NEGERI 11 PANDEGLANG
blog-img
Rabu,27 April 2022

TRI KEGIATAN DARI RAPAT PELULUSAN RAT KOPERASI DAN BUKBER

Admin WEB | Pendidikan | Dilihat: 170

Pandeglang –  Agenda padat merayap di hari senin tanggal 18 April 2022, SMA N 11 Pandeglang melakukan Tri Kegiatan dalam satu hari yang sama. Pada jam 08.00 sampai jam 10.00 wib dilaksanakan kegiatan rapat kelulusan kelas XII. Acara Rapat padat, singkat dan terdokumentasi dibuka oleh Kepala SMAN 11 Pandeglang, Suhyan, M.Pd dan dipimpin oleh Wakil Kepala Sekolah Bidang Kurikulum, Dudi Rudia Ningrum, S.Pd, M.Pd. Rapat berjalan lancar setelah mendengar paparan/laporan dari seluruh wali kelas XII IPA dan IPS. Alhamdulilah rapat pelulusan berjalan lancar, semua laporan di paparkan dengan baik dan jelas, aamiin semoga kegiatan ini bermanfaat bagi kita semua dan semoga siswa kita lulus semua, aamiin. tutur Suhyan, seraya meminta izin tidak bisa mengikuti rapat anggota tahunan koperasi yang baru akan di mulai, karena ada kegiatan  penting di Kabupaten.

Acara selanjutnya adalah RAT (Rapat Anggota Tahunan) Koperasi Usaha Amanah Bersama, berlangsung dari jam 10.00  sampai 12.00 wib. Rapat di pimpin oleh Ketua Koperasi Sudirman, S.Ag, beserta Mahdi, S,Kom selaku sekretaris dan Siti Nurwendah, S,Pd, selaku bendahara koperasi, dan juga dua orang Dewas (Dewan Pengawas Koperasi), yaitu Enjat Sudrajat, S,Pd, M.Pd dan Tisna Suryana, S,Pd, M.Pd. Rapat berlangsung tertib dan terkendali, diselingi beberapa pertanyaan dari para anggota koperasi tentang kegiatan RAT dan beberapa masukan kedepan buat kemajuan koperasi. Sontak tepuk tangan riuh gembira ketika ketua menjelaskan tentang raihan SHU (Sisa Hasil Usaha) yang akan  di tandatangangi oleh masing-masing anggota. Diakhir agenda RAT, ketua koperasi menyampaikan simpulan mulai dari harapan dan keinginan besar agar semua stakeholder sekolah guru, karyawan, TAS dan semuanya dihimbau untuk masuk menjadi anggota koperasi, termasuk adanya peningkatan besaran jumlah pinjamaan dari 10 juta menjadi 15 juta, dengan syarat dan ketentuan berlaku, juga masih adanya program pinjaman tempo bagi anggota/pengurus koperasi.

Setelah istirahat dan sholat dzuhur  panitia menyiapkan agenda  BUKBER (Buka bersama), Kegiatan bukber di mulai jam setengah lima, acara di pandu oleh  Didin Aminudin, S.Pd. Rangkaian kegiatan mulai dari sambutan Kepala Sekolah yang diwakili oleh wakil kepala sekolah bidang Humas Bapak Enjat Sudrajat, S.Pd, M.Pd. Dalam sambutan singkatnya Enjat Sudrajat, menyampaikan permohonan maaf atas ketidakhadiran kepala sekolah pada kegiatan bukber,silahkan dilanjutkan saja  kedua tingkatkan kekompakan dan jalin silaturahmi di sekolah kita. Kegiatan berikutnya adalah siraman rohani berupa kuliah tujuh menit yang di sampaikan oleh Al-Ustad  Bahrul Ulum, S.Sy. Beliau mulai bercerita  dengan kelakar “ Mulai dari zaman Abubakar Naik Onta, hingga Doraemaon naik Toyota,  disambut gerr bahak tawa dari peserta bukber. Beliau bercerita juga tentang kisah Hanzalah, sebagai aisul malaikat ( orang yang di naikan derajatnya , keimanannya oleh malaikat), hingga berujung kematiannya yang syahid. Inti/hikmah yang bisa diambil dari cerita singkat itu adalah bahwa pentingnya keimanan dan ketaqwaan dalam diri kita semua untuk di tingkatkan, sebagai persiapan menghadapi kematian yang tidak tau kapan menghampiri kita, aamiin. Tak terasa kultum berakhir dilanjutkan dengan doa penutup oleh H. Entong Fathurohman, S.Ag, tak lama bedug magrib tiba dan saatnya buka bersama.

Kepala SMA N 11 Pandeglang, Suhyan, M.Pd yang berhasil di konfirmasi team bulletin SMANLAS melalui telepon genggamnya mengatakan bahwa acara bukber merupakan wahana untuk menjaga silaturahmi, membangun kekompakan dan kebersamaan. Semoga dengan acara bukber akan terjalin ikatan kekeluargaan untuk bersama-sama membangun SMAN 11 Pandeglang menjadi lebih berprestasi dan dipercaya masyarakat.

Pada kesempatan lain, Wakil Kepala Sekolah bidang sarana dan prasarana SMAN 11 Pandeglang, Hj.Siti Masitoh, SE mengucapkan syukur alhamdulillah hari ini keluarga SMAN 11 mengadakan acara buka bersama di bulan ramadhan Tahun 1443 H. Tujuan acara ini adalah untuk menjalin silaturahmi dan mempererat keakraban di antara kelurga SMAN 11 Pandeglang, sebagaimana yang kita tahu silaturahmi dapat membuka pintu rezeki dan memanjangkan umur sesuai hadist Nabi Muhammad, SAW.

Senada dengan ungkapan diatas,  Iyang Haetami, SH mengutarakan pada team bulletin SMANLAS bahwa agenda bukber setiap bulan puasa dilaksanakan, menjadi  ajang silaturahmi untuk kalangan kita terutama guru-guru/stakeholder sekolah yang ada di lingkungan SMAN 11 Pandeglang untuk memaksimalkan tali silaturahminya, kedepan kalau bisa dengan keluarga agar jalinan silaturahmi antar keluarga lebih erat dan saling mengenal satu sama lain, harap iyang. 

Diah Mulhamah, S.Sos berharap Melalui kegiatan bukber semoga selalu terjaga dan terjalin silaturahmi, kekompakan, kebersamaan dan kekeluargaan di SMAN 11 Pandeglang.

Menurut Bahrul Ulum, S.Sy yang sempat di konfirmasi oleh team bulletin SMANLAS, bahwa kegiatan bukber/buka bersama, merupakan ajang silaturahmi antar warga sekolah mulai dari kepala sekolah, Wakasek, guru dan tenaga administrasi sekolah. Lanjutnya, pada momen tersebut semuanya bisa berkumpul dan bisa menikmati waktu bersama, setelah sekian lama disibukan dengan kegiatan belajar mengajar sehingga keberkahan di bulan suci Ramadhan bisa dirasakan secara bersama-sama. Mudah-mudahan dengan adanya buka bersama bisa saling menguatkan lagi rasa kekeluargaan diantara semuanya, harap Bahrul(TME).

Bagikan Ke :

Paling Banyak dibaca